1 Detik Ganti Nasib



1 DETIK
GANTI NASIB



Tanya :
Pak, saya lihat ada banyak pelatihan yang menawarkan program pergantian Nasib. Ada yang 30 hari ganti nasib, 90 hari ganti nasib, dll. Kalau di pelatihan NAQSDNA. Apa nama programnya dan Perlu berapa hari pak?

Jawab :

Dengan metode NAQSDNA,

Cukup 1 detik saja untuk berganti nasib.

Jadi tidak perlu sampai berhari-hari. Apalagi bertahun-tahun, lama banget itu....

Sederhananya gini...

Jika anda dapat dengan mudah berpindah atensi dari A ke B atau dari B ke A, misalnya dari kenginan minum Es Teh berganti ke Teh Hangat atau dari Teh Hangat ke es teh, atau dari es Teh ke es kelapa muda, dll. maka semudah itu pula anda dapat berganti nasib.

Di NAQSDNA tidak ada kelas khusus yang hanya membahas soal pergantian Nasib. Karena semua materi dan tekhnik yang diberikan, misalnya dalam workshop.naqsdna.org

Semuanya sudah mengandung rumus rahasia agar anda dapat berganti Nasib menuju ke arah yang lebih baik, lebih maju, lebih sukses, lebih kaya, dll. Serta mampu mengawal pergantian nasib itu detik demi detik..

Ya, pergantian nasib itu kita alami detik demi detik.Karena hidup ini adalah perjalanan, maka demikian pula dengan kesuksesan kita. Sukses itu perjalanan sekaligus juga suatu pertumbuhan.

Setiap detik dari moment kehidupan kita. Semuanya sangat berharga dan bernilai. Semuanya berperan penting dalam mempengaruhi kondisi nasib kita. Baik Nasib di masa kini ataupun di masa datang.

Sebagaimana sebuah Garis yang terbentuk dari ribuan dan bahkan jutaan Titik-titik, maka seperti itulah perjalanan hidup kita. Titik demi titik, detik demi detik. Semuanya berharga, dan semuanya bernilai dalam membentuk Garis kehidupan kita yang disebut sebagai NASIB..

NAQSDNA membekali anda kemampuan untuk berganti Nasib secara terus menerus tanpa batas. Continuously improvement (Kaizen). Sembuh, Tumbuh, menjadi Ampuh. Itulah garis besar pelajaran di NAQSDNA. Sudah seharusnya perjalanan hidup kita seperti itu bukan?

Pertumbuhan Nasib Baik, secara terus menerus detik perdetik ini berjalan dengan menggunakan Dua Mode utama. Yaitu :
  • Mode Manual.
  • Mode Automatic.

Mode Manual dikomando oleh pikiran sadar Anda. Dan Mode Otomatis dikomando olah Auto Success Guidance System yang ada di dalam pikiran bawah sadar anda.

Bagaimana Menginstal sebuah Kompas Kesadaran ( Auto Success Guidance System ) yang dapat menuntun dan membimbing kita mewujudkan kehidupan yang bahagia dan penuh keberlimpahan, Seolah-olah ada Dewa atau Malaikat Penolong yang senantiasa mendampingi dan membantu kita secara ajaib, itulah  salah satu materi yang diajarkan di dalam Workshop NAQSDNA.

Untuk lebih memudahkan Anda lebih memahami mengapa kita bisa ganti nasib cukup 1 detik saja, atau bahkan kurang.. Silahkan baca terus tulisan ini.

Sebagaimana sudah saya tulis di bagian awal, bahwa ganti Nasib itu semudah kita menggeser keinginan dari es teh ke teh hangat, atau dari es teh ke es kelapa muda, dll.

Karena memang demikian kenyataannya.

Tetapi sebelumnya, jawab pertanyaan saya ini. "Apa sih Nasib itu?"

Saya yakin ada banyak definisi di luaran sana mengenai apa itu nasib, demikian juga anda pasti punya suatu definisi tersendiri mengenai apa nasib itu. Namun, apakah definisi yang sudah pernah anda baca dan definisi yang anda miliki itu mengandung juga Kunci Rahasia bagaimana untuk mengubah Nasib?

Jika belum, maka izinkan saya untuk memberikan suatu Definisi yang sangat sederhana mengenai Nasib. Yang di dalam definisi ini, juga mengandung Suatu Rahasia Kunci bagaimana caranya kita dapat berganti Nasib cukup hanya 1 detik saja, dan bahkan Kurang.

Apa itu Nasib?
Nasib adalah kenyataan yang kita alami.

Ya, hanya itu. Sangat sederhana dan tidak sampai menghabiskan 10 kata untuk mendefisinikannya. Anda boleh gunakan definisi apapun saja mengenai Nasib, tetapi intinya hanya itu bukan?

Nasib adalah kenyataan yang kita alami. Titik.

Permasalahannya, ketika kita bicara mengenai Nasib. Seringkalinya orang selalu merujuk pada situasi dan kondisi yang ada di luar diri. Seolah-olah kenyataan-kenyataan yang ada di luar diri, seperti Punya harta berlimpah, Kaya Raya, punya Mobil mewah, punya jabatan tinggi, atau Miskin Papa, dll. Itu sebagai satu-satunya variabel untuk mendefinisikan kenyataan pengalaman yang dialami.

Dan terlupa, bahwa selain kenyataan-kenyataan pengalaman diluar diri. Kita juga mengalami kenyataan-kenyataan pengalaman yang terjadi di dalam diri. Seperti Ruwetnya Pikiran, berbagai asumsi, persepsi, rasa sedih, gembira, nafsu, keinginan, dll.

Ya, Kenyataan Pengalaman yang membentuk NASIB. Itu terdiri dari dua Variabel utama. Yaitu,
  1. Kenyataan Pengalaman di Luar Diri. dan
  2. Kenyataan Pengalaman di Dalam Diri.
Dalam paragraf awal dari tulisan ini, saya contohkan adanya 3 opsi pilihan nasib. Yaitu apakah anda memilih ber Nasib meminum es teh ataukah anda memilih ber nasib meminum es kelapa muda. Ataukah anda lebih memilih ber Nasib Kehausan.

Menurut anda, perlu berapa detik untuk berganti nasib. Dari kondisi haus dahaga menuju kondisi nasib segar dan fresh sehabis minum es?

Hanya beberapa detik saja bukan?

Nah, itu ilustrasi sederhananya. Sekarang kita akan masuk lebih jauh lagi.

Jika anda amati, perubahan nasib di atas. Maka anda akan melihat bagaimana detik-detik Perjalanan Nasib anda..

Perubahan nasib anda dimulai dengan perubahan faktor-faktor kenyataan pengalaman yang ada di dalam diri. Yaitu kenyataan pengalaman yang terjadi di aspek :
  1. Pikiran
  2. Perasaan
  3. Tubuh.
Awalnya tubuh anda mengalami kondisi dehidrasi, dan membutuhkan asupan air. Yang mana hal itu ditandai oleh rasa Haus di tenggorokan anda. Dan mendapat sinyal tubuh seperti itu, maka tergeraklah pikiran anda untuk memikirkan sesuatu yang dapat menghilangkan Rasa Haus itu. Mungkin muncul berupa gambar beberapa jenis minuman favorit anda, dll. Disini emosi atau perasaan anda juga turut ambil bagian dalam memberikan sinyal Selera rasa  tertentu terkait dengan minuman apa yang sebaiknya dipilih.

Setelah anda mengalami berbagai kenyataan pengalaman yang terjadi di aspek tubuh, pikiran, dan perasaan. Maka kemudian anda lanjutkan dengan Action (tindakan), sehingga akhirnya anda mengalami perubahan nasib yang berbeda terkait dengan kenyataan-kenyataan pengalaman yang ada di luar diri anda.

Dan seperti itulah, gambaran sederhana mengenai Pergantian Nasib. Sederhana sekali bukan?

Pertanyaannya sekarang..
Jika perubahan Nasib itu dimulai dengan perubahan kenyataan pengalaman yang ada di dalam diri. Maka Perlu berapa detik bagi anda untuk berubah pikiran dan perasaan terkait dengan sesuatu, yang mempunyai efek signifikan terhadap perubahan Nasib anda? Misalnya terkait dengan Beban Masalah terbesar yang sedang anda pikul sekarang? Atau terkait dengan impian dan harapan besar yang sedang anda kejar saat ini?

Ternyata tidak semudah memilih antara es teh dan es kelapa muda bukan? Mengapa begitu?

Untuk memudahkan anda memahami, coba perhatikan gambar di bawah. Jika anda pernah ke rumah sakit tentu anda pernah melihatnya. Ini adalah Pispot yang biasa digunakan untuk menampung air kencing pasien.
Nah. sekarang bayangkan jika Minuman yang anda pilih tadi. Baik es teh ataupun es kelapa muda. Ternyata tidak diwadahi di dalam gelas. Tetapi di dalam pispot seperti ini. Bagaimana menurut anda?

Saya yakin, bahwa walau anda seorang pemberani sekalipun. Respon anda tidaklah langsung dengan seketika itu juga meminum air es yang ada di dalam pispot itu. Mungkin anda akan bertanya dulu, apakah pispot yang dipakai itu bersih, apakah itu pispot baru, dll. Baru kemudian anda memutuskan apakah mau minum es dari pispot itu ataukah tidak.

Itu jika anda adalah orang yang berjiwa pemberani. Lalu apa yang terjadi jika ternyata anda adalah orang yang biasa-biasa saja dan bahkan mudah jijik. Tentu saja, selera minum anda akan langsung hilang. Walaupun anda sudah diberitahu bahwa Pispot itu masih baru beli dari toko dan belum pernah dipakai untuk apapun. Dan mungkin anda akan lebih memilih untuk menahan haus dan cari tempat yang lain daripada minum es dari pispot.

Ini baru contoh untuk kasus yang sangat sederhana. Ternyata tidak semudah itu untuk merubah Pikiran dan perasaan. Apalagi jika yang anda hadapi adalah kasus-kasus yang kompleks dan ruwet.

Pikiran dan perasaan manusia itu memang kompleks, itu sebabnya mengapa merubah Nasib jadi tidak semudah memilih antara minum es teh atau es kelapa muda. Walupun di Zaman Now ini, hampir semua orang sudah tahu. Bahwa perubahan nasib itu memang harus dimulai dari dalam diri.

Karena bagi orang yang belum memahami ilmunya, maka merubah Nasib itu memang terlihat seolah-olah sangatlah rumit.

Berbeda Jika anda sudah memahami dan menguasai beberapa tekhnik ini, misalnya :
  1. Psikoterapi Jatidiri.
  2. State of Mind.
  3. Quantum Awareness
  4. Sabda Shakti
  5. Dll.
Jika Anda menerima dan menguasai pengetahuan ini dan bertindak sesuai dengannya. Maka sebesar apapun masalah yang anda hadapi, untuk dapat mengubah Sudut Pandang Pikiran dan Getaran Vibrasi Perasaan. Itu hanya butuh waktu 1 detik saja dan bahkan kurang.

Zzzaaapp..
Seketika itu juga anda sudah dapat menggeser kesadaran anda menuju level kesadaran yang penuh sumber daya, yang dapat mentenagai anda dalam merubah kenyataan pengalaman di luar diri.

Yes..
Ganti Nasib itu cuman perlu waktu sepersekian detik saja. Karena perubahan itu dimulai dari pikiran dan perasaan anda.

Dengan catatan. Jika anda sudah menguasai Ilmunya. Yaitu Ilmu menjadi Tuan atas Pikiran dan perasaan anda sendiri.

Lalu bagaimana agar perubahan yang di dalam itu juga dapat berpengaruh secara cepat pada kenyataan nasib (kenyataan pengalaman) di luar diri ...???

Rahasianya juga sederhana saja...

1. Sabar
Kunci level kesadaran anda agar hanya bergetar di level Vibrasi Power.

2. Syukur
Tingkatkan Sumber daya dan Tenaga anda dengan secara konsisten dan persisten. Mengakui dan Mengakumulasikan setiap pencapaian yang sudah diraih. Sekecil apapun itu.

Jika Power yang mentenagai Action anda sudah bergetar secara stabil dan terus menerus bertumbuh semakin kuat. Maka, perubahan kenyataan nasib yang ada di luar diri anda. Adalah suatu keniscayaan yang pasti akan terjadi.

Berapa lama?

Bisa instan detik itu juga, atau berproses. Semua tergantung sejauhmana kerja sama antara Anda & alam semesta dalam memproses order anda.

Salah satu contohnya adalah seperti yang dialami sahabat kita, sdr. Shodirul ilmi dari Banten. Alumni Trance Immersion Workshop di Jakarta bulan Juli 2018.  Satu hari sepulang dari workshop, cita-cita yang sudah dia harapkan selama bertahun-tahun untuk mendapat promosi jabatan. Langsung terwujud.

Kesimpulannya,
Dengan ilmu, segalanya menjadi mungkin untuk terjadi. Dan Jika anda mau Ganti Nasib, maka detik itu juga. Geser level kesadaran anda. Selesai.... Selanjutnya.... Action... Action.. & Action.. Dengan mengikuti Tuntunan dan bimbingan dari Dewa Penolong yang ada di dalam pikiran bawah sadar anda. Maka, pertumbuhan Nasib Baik Anda, adalah suatu keniscayaan yang pasti akan terjadi.

Demikian, semoga bermanfaat.

Salam Sugih Selawase.

Edi Sugianto.
FOUNDER NAQSDNA.



BONUS ANDA
Dapatkan Diskon, Bonus, & Cashback senilai Jutaan rupiah. Jika anda GABUNG

“TRANCE IMMERSION WORKSHOP“
Paket Smart

Daftar Sekarang

Dan Pastikan, SUKSES adalah Arah Hidup Anda.




SHARE JIKA MANFAAT :

SEMBUH TUMBUH AMPUH

Contact Form

Name

Email *

Message *